KARAWANG II Bhabinkamtibmas Polsek Banyusari, Polres Karawang, Polda Jawa Barat Aiptu Junda bersama Aipda Rahman memberikan himbauan serta penyuluhan kepada remaja yang tengah nongkrong diwarung angkringan hingga larut malam di Desa Jayamukti, Kecamatan Banyusari, Kabupaten Karawang, Senin malam 22 Agustus 2023.
Hal ini dilakukan anggota Polsek Banyusari, Polres Karawang, Polda Jawa Barat, agar para remaja tersebut tidak mengganggu waktu istirahat warga yang lain dengan membuat kegaduhan di malam hari.
Anggota juga menghimbau agar para remaja sebaiknya ikut warga yang lain melakukan ronda saja agar kegiatan nya lebih bermanfaat.
“Saya temui mereka dan menghimbau agar tidak meminum minuman keras dan membuat kegaduhan, Kalau perlu ikut ronda saja bersama Pak RT dan warga lain agar begadangnya lebih bermanfaat.” ujarnya.
Selain untuk menjaga ketertiban lingkungan, kegiatan yang dilakukan anggota ini juga merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap program CAKEP yang diusung oleh Kapolres Karawang AKBP, Wirdhanto Hadicaksono, S.H., M.H., S.I.K.
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Banyusari Ipda Budi Santoso menuturkan bahwasannya, selalu mewanti-wanti anggota yang melakukan patroli, apabila menemukan remaja yang berkumpul di malam hari agar dibubarkan atau diberi arahan agar ketertiban dan keamanan di lingkungan masyarakat selalu terjaga, Selasa 22 Agustus 2023.
Polres Karawang _AKBP Wirdhanto Hadicaksono.