HUT Ke- 1, SMSI Madina Gelar Jum’at Berbagi

0

Sumatera Utara, Mandailing Natal – Dalam rangka Hari Ulang Tahun Ke- 1 yang jatuh tepat hari ini, Jum’at 15 September 2023, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) menggelar ajang “Jum’at Berbagi” berupa nasi kotak kepada jamaah yang baru saja menunaikan ibadah salat Jum’at di pelataran masjid Nur Ala Nur, Desa Parbangunan Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Madina.

Ratusan nasi kotak yang dibagikan ini sebagai ungkapan rasa syukur SMSI Kabupaten Madina kepada yang maha kuasa.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua SMSI Madina, Jeffry Barata Lubis didampingi Wakil Ketua Bidang Kesra Syahren Hasibuan dan Bendahara Putra Saima, Aldino Wakil Sekretaris beserta pengurus lainnya.

Terlihat ratusan masyarakat yang baru saja menunaikan salat Jum’at pun menyambut kegiatan ini penuh gembira.

Pada kesempatan itu, Jeffry Barata Lubis menuturkan kegiatan ini bisa terlaksana karena bantuan dari semua pihak. Dia juga mengucapkan terima kasih.

“Alhamdulillah niat kami terlaksana. Terima kasih atas bantuan para donatur yang membantu kami dalam pelaksanaan kegiatan ini,” jelasnya.

Jeffry pun berharap kedepannya kepengurusan SMSI Madina bisa semakin solid. Karena menurutnya semua kepengurusan lebih mengandalkan kekeluargaan dan persaudaraan.

“Kami junjung tinggi persaudaraan dan kekeluargaan. Semoga kedepannya SMSI semakin jaya di Indonesia khususnya di Kabupaten Madina,” imbuhnya.

SMSI adalah wadah berkumpulnya Jurnalis dan Pimpinan Media yang dibentuk setahun yang lalu. Dimana saat itu SMSI Madina Langsung dilantik Bupati Madina HM. Ja’far Sukhairi Nasution di aula Hotel Rindang Panyabungan.