Kapolsek Caringin : Sinergitas Forkopimcam Penguat Kondusifitas Kamtibmas
Laporan wartawan kriminalgroup : Kusdiawan
GARUT || KRIMINALGROUP.COM – Salah satu wujud pemeliharaan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Caringin Polres Garut adalah salah satunya Sinergitas di jajaran Forkopimcam.
Sinergi adalah suatu bentuk dari sebuah proses atau interaksi yang menghasilkan suatu keseimbangan yang harmonis sehingga bisa menghasilkan sesuatu yang optimum.
Ada beberapa syarat utama penciptaan sinergi yakni kepercayaan, komunikasi yang efektif, feedback yang cepat, dan kreativitas.
Sinergitas antara Unsur Forkopimcam di kecamatan Caringin Kabupaten Garut sangat diperlukan dalam pelaksanaan tugas dalam rangka memberikan rasa aman serta mewujudkan tertib sosial di masyarakat.
Hal tersebut dapat di lihat antara Camat dan Kapolsek serta Danramil selalu kompak dan bersama dalam melaksanakan tugas sesuai tugas dan fungsi masing-masing serta bersama-sama dalam penanganan gangguan Kamtibmas di masyarakat.
Menurut Kapolsek Caringin Polres Garut Iptu Asep Pujaeri di sela kegiatan koordinasi dengan pihak Forkopimcam kecamatan bahwa dalam melaksanakan tugas kepolisian dalam hal memelihara Kamtibmas pihak Sektor meningkatkan peran bhabinkamtibmasnya untuk tetap sinergi bersama Babinsa dan Satpol PP di desa Binaan nya.Selasa, 20/9/2022.
Kegiatan sambang yang dilakukan Bhabinkamtibmas adalah merupakan kegiatan rutin bersinergi dengan babinsa bersama-sama melakukan kegiatan pembinaan dan himbauan kamtibmas kepada masyarakat guna terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum polsek Caringin.
Info Redaksi :
Apabila ada pihak yang dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas.
Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, dan/atau menghubungi wartawan kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.
Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui
Email : hariankriminal@gmail.com, terimakasih.
Pimpinan Redaksi HK Jabar : Bung Irwanto
Kontak Person :
Telp / Wa : 0857-7332-0196