Adaapa, Soal Dugaan Pungli PTSL Desa Bayurlor, Camat Rully Enggan Komentar
KARAWANG, (HK) – Ada apa berkaitan dengan dugaan Pungli program pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Desa Bayurlor, Kecamatan Cilamaya Kulon, Kabupaten Karawang yang belakangan ini ramai dalam pemberitaan media online pihak kecamatan setempat enggan berkomentar.
Pasalnya, Camat Kecamatan Cilamaya Kulon Rully Sutisna saat dikonfirmasi oleh awak media dirinya enggan berkomentar. Malahan menyuruh kepada media untuk menanyakan langsung kepada pihak BPN Karawang.
“Silahkan saja datang dan tanyakan ke BPN karena saya tidak dilibatkan dalam program ini,” disampaikan Camat Cilamaya Kulon Rully melalui handphone nya, Senin (6/2/2021).
Bahkan Camat Rully pun mengatakan, jika ingin meminta tanggapan atau komentar terkait program PTSL , ia pun enggan berkomentar.
“Silahkan aja datang langsung ke BPN, saya tidak mau komentar karena ini program Nasional yang datangnya melalui Badan Pertanahan Negara dan saya selama ini saya merasa tidak pernah diikutsertakan. Banyak media yang minta komentar saya terkait PTSL, jawab saya sama seperti ini,” pungkas Camat Rully.