Beranda Kriminal Sponsor TKW Ita Berangkatkan EMI ke Malaysia, 5 Tahun Belum Pulang dan...

Sponsor TKW Ita Berangkatkan EMI ke Malaysia, 5 Tahun Belum Pulang dan Tidak Ada Kabar Berita

0

Sponsor TKW Ita Berangkatkan EMI ke Malaysia, 5 Tahun Belum Pulang dan Tidak Ada Kabar Berita

KARAWANG II Perempuan Emi (38) Pekerja Migran Indonesia (PMI )asal Karawang yang beralamat di dusun Krajan A RT 001/001 Desa Jayakerta, Kecamatan Jayakerta, Kabupaten Karawang diduga korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang dilakukan oleh Sponsor PJTKI (Penyalur Jasa Tenaga Kerja Indonesia) bernama ITA warga Desa Kertajaya, Kecamatan Jayakerta, Kabupaten Karawang secara Unprosedural.

Sebagaimana disampaikan suami EMI yang bernama NAMAN kepada awak media menjelaskan, bahwa istrinya yang bernama Emi pada tahun 2018 kemarin berangkat keluar negeri negara tujuan Malaysia untuk menjadi TKI/TKW/PMI. Keberangkatan EMI melalui Sponsor TKW bernama ITA orang Kertajaya.

“Emi berangkat dari tahun 2018 dengan negara tujuan Malaysia, selama dua tahun disana hanya dua kali komunikasi dengan saya lewat vidio call. Tapi setelah itu, sudah 3 tahun ke sini tidak ada kabar berita nya sama sekali,” terang Naman, Sabtu 17 Juni 2023.

Naman, membenarkan selama di Malaysia hanya 2 kali komunikasi lewat handphone, setelah itu tidak ada kabar lagi tentang EMI.

“Dari tahun 2018 sampai 2023 berarti sudah 5 tahun istri saya di Malaysia. Sebagai suami saya khawatir atas kondisi EMI sekarang ini. Apalagi banyak kabar TKW yang mendapat perlakuan kasar dari majikannya,” ucap Naman.

Atas kejadian ini Naman meminta pertanggungjawaban Ita selaku Sponsor yang berangkatkan istri saya. Namun sampai saat ini, jangankan pulang ke Indonesia ,kabar beritanya pun belum didapat.

“Saya kerumahnya Ita minta pertanggungjawaban nya. Jawab nya sabat dan sabar. Jangankan pulang, kabarnya pun belum ada,” ucap Naman.

Naman berucap akan melaporkan Sponsor Ita ke pihak kepolisian , jika istri nya tidak kunjung pulang. Selain itu Naman, meminta bantuan kepada Pemerintah Kabupaten Karawang untuk membantu pemulangan istrinya.

” Bila tidak bertanggungjawab Ita akan saya laporkan ke Polisi. Dan kepada Ibu Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana minta tolong, bantu pulangkan istri saya kerumah,’ harap Naman.

Untuk memastikan kebenaran informasi tersebut, wartawan media ini mendatangi kediaman Sponsor TKW Ita, namun yang bersangkutan tidak ditemukan. (H.Bolenk)

TIDAK ADA KOMENTAR