Ket Fhoto : Terlihat Kadis PUPR Elpiyanti ST didampingi Camat Siabu Sudrajat Putra Batubara Ketika meninjaau Perbaikan Tanggul yang jebol
MANDAILING NATAL (HK) – Meski hari libur Kadis PUPR Madina Elpiyanti Harahap ST didampingi Camat Siabu Sudrajat Putra Batubara langsung tinjau perbaikan tanggul yang jebol di Desa Tangga Bosi I, II dan III Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal Sumatera Utara, Kamis (23/05/2024).
Dilokasi kegiatan Elpiyanti Harahap ST, menjelaskan bahwa mereka mendapatkan laporan dari Camat Siabu bahwa di Kecamatan Siabu ada tanggul yang jebol yang mengakibatkan ratusan hektar lahan pertanian tidak bisa ditanami.
“Begitu kita mendapatkan informasi Bapak Bupati langsung memerintahkan kita untuk memperbaiki tanggul tersebut, karena tidak bisa lagi diperbaiki secara manual,” ujar Elpi.
Dilanjutkan Elpi, bahwa diharapkan dengan adanya perbaikan tanggul ini ratusan hektar lahan pertanian masyarakat akan dapat terselamatkan, dan hasil tani dapat meningkat.
“Hari ini kita mulai menormalisasi aliran sungai terlebih dahulu, karena tanpa kita normalisasi aliran sungainya maka tanggul yang diperbaiki tidak akan membuahkan hasil yang bak,” jelas Elpi.
Selanjutnya, Elpi berharap agar koordinasi antar lintas sektoral bisa terjalin dengan baik, sehingga dengan begitu kita bisa menangani permasalahan masyarakat dengan baik.
“Kita berharap kedepannya ada koordinasi lintas sektoral yang baik, sehingga apa kendala dimasyarakat bisa kita tangani dengan baik,” harap Elpi.
Ditempat yang sama Camat Siabu Sudrajat Putra Batubara mengucapkan terima kasih kepada Bupati Mandailing Natal yang telah secara cepat menyahuti keluhan masyarakat petani di Desa Tangga Bosi I, II dan III tersebut.
“Mewakili Masyarakat petani di Desa Tangga Bosi I, II, dan III mengucapkan terimakasih atas respon cepatnya untuk memperbaiki tanggul yang jebol ini, sehingga ratusan hektar lahan pertanian masyarakat dapat terselamatkan dan dapat ditanami kembali,” ujar Sudrajat.
Pantauan di lapangan masyarakat Desa Tangga Bosi I, II dan III turut serta gotong royong mempersiapkan bahan untuk perbaikan tanggul tersebut yaitu menyiapkan batang pohon kelapa yang dipergunakan untuk tulang tanggul yang akan diperbaiki.
*Maradotang*