Cianjur – (HK) – Masyarakat Peduli Cirata ( MPC ) melaksanakan kegiatan musyawarah pengerukan Eceng gondok dari genangan Waduk Cirata, di Dermaga Dishub (Satuan pelayanan LLADS ) Kampung Babakan Garut, Desa Kertajaya, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Sabtu, ( 04/09/21 ).
Kegiatan tersebut dihadiri, Kepala Desa Kerta Jaya, Ketua MPC dan Anggotanya, Babinsa Kertajaya, Satgas Citarum Harum Sektor 12 Subsektor 5 Ciranjang, dan Warga serta Para Pemilik Keramba Jaring Apung ( KJA ).
Menurut ketua MPC, Atep Saepudin, S.PI mengatakan bahwa perihal diadakannya kegiatan musyawarah tersebut karena genangan waduk Cirata kini sudah dipenuhi eceng gondok yang dapat menimbulkan kerusakan ekosistem dan kegiatan perekonomian masyarakat maka harus dilakukan pembersihan secara gotong royong.
” Kami selaku pengurus Masyarakat Peduli Cirata ( MPC ) menyampaikan keluhan atas kondisi waduk Cirata yang sudah di eceng gondok terutama yang berada di wilayah Babakan Garut, Tegal tengah, dan Cipanas yang begitu padat sehingga berdampak terhadap kerusakan ekosistem dan kegiatan perekonomian masyarakat serta perlu diadakan pembersihan secara gotong royong,” kata Atep.
Pada kesempatan itu Dansubsektor 5 Serka Sirajudin melalui Anggotanya yang sekaligus Babinsa Desa Kertajaya, Sertu Hendriana mengatakan bahwa kegiatan tersebut sangat membantu untuk mengatasi Eceng gondok.
” Kami dari Satgas Citarum Harum Sektor 12 Subsektor 5 Ciranjang sangat mengapresiasi kegiatan MPC dan warga, dan kami pun sudah membagi jadwal dan kelompok untuk melaksanakan kegiatan pengerukan Eceng tersebut supaya kegiatan ini berjalan lancar dan kondusif,” pungkas Sertu Hendriana.
Di waktu yang sama, Dishub, Sub Unit Pelayanan Lalu Lintas Angkutan Sungai, Danau dan Penyebrangan Cirata, melalui Agung mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan tersebut, mengingat tumpukan eceng gondok tersebut sangat mengganggu laju perahu.
” Iya, semoga dengan adanya kegiatan ini, perekonomian akan semakin maju,” harapnya.
(Rudiana IJB)