Kades Ujang Asum Sakit, Musrenbangdes Gembongan Tetap Berjalan
Laporan kriminalgroup : Irwan
KARAWANG, KRIMINALGROUP.COM || Untuk melanjutkan program- program pemerintahan terutama dibidang pembangunan, Pemerintah Desa Gembongan, Kecamatan Banyusari, Kabupaten Karawang gelar MUSRENBANGDES dalam rangka dan menyepakati rencana kerja (RKPDES) tahun 2023.
Sekalipun Kades Gembongan Ujang Asum dalam kondisi sakit, kegiatan Musrenbangdes tersebut tetap dilaksanakan, hadir pada kesempatan itu Sekdes, BPD, LPM, TP PKK, karangtaruna, kepala dusun, RT, RW juga tokoh masyarakat desa gembongan, Senin (17/10/2022).
Dalam amanatnya Kades Ujang Asum menyampaikan, untuk rencana kelanjutan pembangunan pemerintah desa gembongan melaksanakan kegiatan MUSRENBANGDES tahun 2023 diaula kantor desa.
“Kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan sebagai implementasi Rencana Pembangunan Desa,” ucap Asum melalui kepala dusun.
Kata Kades, musyawarah desa dihadiri perangkat Desa, BPD, LPM, TP-PKK, kader Posyandu, pendamping Desa, tokoh masyarakat, dan juga Kasie PMD Kecamatan Banyusari.
Dalam musyawarah tersebut juga memaparkan, kegiatan Desa tahun 2022, dimana pandemi Covid -19 berdampak pada pembangunan Desa, karena banyak perubahan dalam menanggulangi penanganan Covid-19 .
“Dari hasil musyawarah selanjutnya sudah menyepakati beberapa hal dan kesepakatan Desa tentang rencana pembangunan, menyepakati rancangan RKPDes thn 2022 dan menyepakati DU- RKP tahun 2023,” ucapnya.
Sementara Kasie PMD Kecamatan Banyusari, Taufik Maulana, menyampaikan, bahwa dalam penggunaan anggaran dana desa, pemerintah desa harus lebih berhati-hati. Lantaran, untuk saat ini anggaran tersebut diawasi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)
“Harus hati-hati. Karena dana desa saat ini penggunaannya diawasi oleh KPK,” singkat nya.
Hingga selesai , musyawarah berjalan dengan lancar.