Dalam Rapat Minggon Kades Sumurgede Minta Jajarannya Awasi Sponsor TKW
KARAWANG II Pemerintah Desa Sumurgede, Kecamatan Banyusari, Kabupaten Karawang gelar kegiatan minggon desa yang biasa dilaksanakan pada tiap hari rabu.
Acara minggon tersebut bertempat diaula kantor desa, dihadiri kepala desa, Sekdes , aparat serta perangkat, dan juga Karangtaruna Desa Sumurgede, Rabu 12 Juli 2023.
Dalam kesempatan itu kepala Desa Sumurgede Hasan Permana , mengatakan bahwa hari ini bisa menggelar rapat minggon lagi secara rutinitas setiap hari rabu.
“Saya menghimbau kepada seluruh apartur perangkat desa baik Rt, Rw serta Linmas supaya bersinergi dengan masyarakat untuk melayani asfirasi masyarakat sesuai kebutuhan program prorgam yang ada di Desa Sumurgede ini,” ungkap Kades Hasan.
Lanjut Hasan, dalam menjalankan tugas harus penuh kedisiplinan dan kerjasama yang baik dalam menjalankan tugas melayani masyarakat.
“Saya sampikan di Desa Sumurgede ini banyak sponsor TKW dn kit harus tahu informasi mengenai hal TKW, sebab kebanyakan sponsor yang inginnya dapat TKW supaya cepat terbang ke luarnegri sampai suaminya tidak tahu,” ujar Kades.
Disamping itu Kades Hasan menyampaikan, sebentar lagi akan memasuki bulan agustus. Untuk memperingati HUT RI yang ke 78 tahun ini seluruh perangkat Desa Sumurgede harus mengikuti acara 17 agustus untuk mensyukuri kemerdekaan Republik Indonesia.
ketua Karangtaruna Sumurgede yang baru Asep Dacek mengucapkan terimakasih atas kepercayaan kepala desa serta para pemuda yang telah memilih dirinya sebagai ketua Karangtaruna.
“Semoga saya bisa amanah dalam mengemban tugas sebagai ketua karang taruna Desa Sumurgede ini. Saya minta kerjasamanya dari semua pihak agar dapat menjalankan program program yang sudah berjalan,” singkatnya. (Nasahbandi)