Darul Mursyid kembali raih Juara Umum KSN tingkat SMP 2021 Kabupaten Tapanuli Selatan

0

TAPSEL (HK) – Pesantren Modern Unggulan Terpadu “Darul Mursyid” (PDM) yang di Sidapdap Simanosor Kecamatan Saipar Dolok Hole Kabupaten Tapanuli Selatan kembali kuasai kejuaraan KSN SMP tingkat Kabupaten Tapanuli Selatan 2021.

Kepala Divisi Pembinaan Kejuaraan Sains PDM, Darwis Simbolon, Senin (27/09/2021) mengatakan, “Kompetisi Sains Nasional (KSN) SMP adalah salah satu bentuk kegiatan yang digagas oleh Direktorat Pembinaan SMP untuk memberikan penguatan Pendidikan Karakter di Sekolah Menengah Pertama. OSN ini bertujuan untuk memotivasi dan menumbuhkembangkan atmosfir cinta pelajaran sains dan kompetisi dari tingkat Sekolah, Kabupaten/Kota, Provinsi dan Nasional. Olimpiade ini fokus pada 3 (tiga) bidang yaitu Matematika, IPA dan IPS. Ungkapnya.

Lanjut Darwis Simbolon, “karena itu Darul Mursyid sebagai pesantren sains sekaligus yang mewakili kabupaten Tapanuli Selatan merasa bertanggung jawab untuk mengikuti kompetensi sains yang bergengsi ini. Olimpiade ini dilaksanakan secara daring dari Jakarta pada tanggal 14-15 September 2021, dan diikuti oleh ribuan sekolah yang ada di Indonesia.

Alhamdulillah setelah diumumkan dari situs resmi OSN tingkat SMP melalui laman http//: pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id, 3 bidang studi OSN SMP tingkat Kabupaten Tapanuli Selatan berhasil diborong oleh Santri Darul Mursyid. Adapun hasilnya sebagai berikut: untuk bidang Matematika, santri kami berhasil memborong semua kejuaraan. Juara 1 atas nama Fadli Fahlevi Muhammad, juara 2 atas nama Hutri Sapta Hadi Siregar, juara 3 atas nama Khairuman Sastra Negara. Kemudian pada bidang IPA, santri kami juga memborong 3 juara sekaligus. Juara 1 atas nama Ahmad Syafii, juara 2 atas nama Lisa Andriani Tanjung, juara 3 Andika Prama Yudi. Sedangkan pada bidang IPS, santri kami meraih juara 2 atas nama Ihsan Rizki Siregar.

Drs Yusri Lubis selaku Direktur Pesantren Darul Mursyid mengatakan, “Alhamdulillah, santri PDM selalu mendominasi pada setiap kejuaraan KSN, baik di tingkat kabupaten, provinsi sampai ke tingkat nasional. Hal ini tentunya wujud dan kerja sama yang baik antara peserta didik dengan guru, karyawan dan para pembinanya sehingga tahun demi tahun prestasi kita terus bertambah. Maju terus PDM, Insya Allah kita akan terus berjuang demi kajayaan Islam. Kita doakan semoga santri kita nanti terus melaju ke tingkat Nasional. Pungkasnya.

Terpisah, Ja’far Syahbudin Ritonga sebagai Ketua Umum Yayasan Pendidikan Haji Ihutan Ritonga (YASPENHIR) mengapresiasi yang setinggi-tingginya atas prestasi ini. “Selamat untuk para santri kami yang telah meraih juara umum KSN Kabupaten Tapanuli Selatan. Ini adalah prestasi yang dihasilkan atas kerja sama yang baik. Namun, bukan berarti kita sudah puas, masih banyak lagi tugas PDM ke depan untuk meraih prestasi yang lebih banyak lagi. Kita harus lebih siap untuk memberikan pendampingan intensif menuju Nasional. Semoga dengan prestasi ini bisa memberikan wawasan dan pengetahuan agama yang diintegrasikan dengan pelajaran umum. Tutur Alumni S3 USM Malaysia itu.

Peliput : Maradotang