
Kegiatan diprakasai oleh gabungan santri Ponpes Miftahul Khoerot, Roudotul Qur’an, Manbaul Qur’an, dan Abatasa, dalam rangka memeriahkan hari santri nasional,
“Anggaran yang dibutuhkan sekitar 12 juta. Hasil patunganan para santri. Dan uang pendaftaran,” terang Dimas selaku ketua panitia, Rabu (13/10/2021).
Dengan anggaran itu rencananya akan digunakan untuk hadiah peserta lomba, bagi :
– Juara I mendapat Rp. 2.500.000.
– Juara II Rp. 1.500.000.
– dan Juara III Rp. 1.000.000.
“Ada juga Donatur yang peduli ikut membantu dana cuman satu dua orang,” kata Dimas.
Saat ditanya kepedulian pemerintah desa setempat yang dinahkodai Asan Permana selaku kepala desa. Panitia enggan berkomentar.
“Katanya sih mau ngasih, tapi belum,” ujar Dimas.
Terpisah Dacek Buas tokoh masyarakat setempat, mengapresiasi kegiatan para santri tersebut. Bahkan Ia pun siap memberikan dukungan dan suportnya. Dacek pun berharap pemerintah desa setempat peduli dan turut memberikan bantuan dana, agar kegiatan tersebut berjalan lancat.
“Saya apresiasi kegiatan positif ini,” singkatnya. (Asep/red)