Satukan Suara, LSM dan Ormas Banyusari Bentuk Forum

0

Poto. Musyawarah pembentukan forum komunikasi.

Kriminalgroup.com, Karawang –  Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan Organisasi Masyarakat (Ormas) Kecamatan Banyusari, Kabupaten Karawang yang selama ini bekerja sendiri-sendiri berencana akan membentuk Forum Komunikasi.

Rencana itu disampaikan dalam musyawarah beberapa Ormas dan LSM yakni Pemuda Pancasila, GMPI, Laskar NKRI, Barak, dikantor Sekcam Banyusari dihadiri Kapolsek Banyusari Iptu Asep Nugraha.SH, Sekcam Banyusari Angga, Selasa (1/3/2022).

Hal itu dilakukan agar semua LSM dan Ormas yang ada di wilayah tersebut mempunyai Visi dan Misi yakni membangun Banyusari lebih baik lagi.

Forum komunikasi ini dibentuk guna menampung aspirasi sesama LSM dan Ormas dalam rangka untuk turut memajukan Kecamatan Banyusari.

Ketua Pemuda Pancasila Banyusari H.Bagong mengatakan, sebagai salah satu Organisasi Masyarakat perlu meningkatkan kemampuan dan kompetensinya, serta membutuhkan tertib berorganisasi, dengan menjunjung tinggi etika yang ada.

“Forum komunikasi ini juga akan memiliki AD/ART yang mengatur segala kegiatan dari para pengurus dan anggotanya. Selain itu, Forum komunikasi juga akan menjadi sentral konsolidasi bagi internal anggota, sehingga akan satu suara guna meningkatkan kesejahteraan para anggotanya,” ujar H.Bagong.

Forum komunikasi ini terbentuk dari gabungan Ormas dan LSM yang ada di Kecamatan Banyusari, setelah sebelumnya melalui musyawarah mufakat.

Diharapkan nantinya keberadaan Forum ini akan lebih diperhitungkan, dalam setiap langkahnya untuk kemajuan pembangunan.

“Proses pembentukan Forum komunikasi ini telah dibahas dalam musyawarah di Ruang Pak Sekcam tadi siang. Ini telah dipersiapkan secara matang, guna menampung aspirasi Ormas dan LSM di wilayah banyusari,” tambah H.Bagong

Sementara itu ketua LSM GMPI Doyok, mengatakan selama ini Ormas dan LSM di banyusari terkesan berjalan sendiri-sendiri, sehingga saat ada masalah justru sulit untuk menyamakan persepsi. Dengan latar belakang tersebut maka dibentuklah Forum ini.

“Pembentukan Forum ini tentunya dalam rangka menyatukan pemikiran diantara Ormas dan LSM yang ada di Banyusari,” ujar Doyok.

Dibentuknya Forum ini bukan untuk mencari kesalahan kerja pemerintahan, namun justru berguna untuk membantu dan mengawasi jalannya pemerintahan dengan baik. Sehingga harapannya, keberadaan Forum ini dapat bersinergis dan membantu program-program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Diharapkan nantinya bisa dilibatkan dalam program pembangunan yang ada dibanyusari . Agar bisa kami dampingi. Sehingga bila ditemukan kekurangan bisa ikut membantu memberikan koreksi ataupun solusi,” pungkasnya.  (Irwan)