Ratusan Siswa SD se Kecamatan Cilamaya Wetan Ikuti Pentas PAI 2025

0

Poto :Para Panitia Pentas PAI Cilamaya Wetan 

Poto peserta lomba PAI.

KARAWANG || Ratusan siswa SD se Kecamatan Cilamayana Wetan, Kabupaten Karawang, mengikuti Pekan Keterampilan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) tingkat kecamatan yang digelar di SDN 1 Rawagempol Kulon, pada Sabtu pagi 22 Pebruari 2025.

Kegiatan yang dimotori oleh KKG PAI (Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam) dihadiiri Korwilcambidik, Pengawas PAI SD Kecamatan Cilamaya Wetan,  K3S, para kepala sekolah, guru PAI dan perwakilan siswa-siswi terbaik dari SD masing-masing.

Ketua Panitia  Pentas PAI Cilamaya Wetan Haeridin,. S.Pd.I., mengucapkan syukur karena kegiatan hari ini bisa berjalan dengan lancar.

Dia mengatakan, untuk mata lomba yang dilombakan berjumlah delapan (8 ) mata lomba, yaitu di antaranya, lomba Pidato, Adzan, MHQ, MTQ, Qasidah Rebana, Cerdas Cermat dan lomba Kaligrafi

Jumlah peserta tercatat 256 orang dari 36 SD yang masuk ke sekretariat pendaftaran. Sedangkan untuk satu sekolah tidak mengikuti.

“Hasil lomba terbaik akan menjadi perwakilan ke tingkat Kabupaten Karawang pada April 2025 mendatang,” kata Haerudin.

Ditempat yang sama Ketua KKG PAI Cilamaya Wetan M.Iyan Mulyana,.S.Pdi mengatakan,  salah satu tujuan Pentas PAI tersebut adalah untuk mengevaluasi sejaumana mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti yang diajarkan di sekolah, sudah terserap oleh para siswa.

Iyan berharap, peserta dari Kecamatan Cilamaya Wetan bisa memiliki karakter islami.

“Kegiatan ini bisa berjalan lancar berkat kerjasama guru PAI dan para kepala sekolah,” ucapnya.

Tujuan dilaksanakan kegiatan ini selain untuk kompetisi juga ajang silaturahmi antar guru serta anak didik.

“Juga menjadi motivasi bagi tenaga pendidik serta anak didik. Tidak hanya melahirkan para juara, tapi juga dapat meningkatkan karakter para peserta didik,” karanya.

Lanjut Iyan Hari ini ada 8 mata lomba yang dilombakan, di antaranya Pidato, Adzan, MHQ, MTQ, lomba Qasidah, Cerdas Cermat dan Kaligrafi.

“Hasil terbaik akan menjadi perwakilan dan akan ada pembinaan khusus untuk perwakilan ke tingkat kabupaten,” pungkasnya.

Kepala SDN 1 Rawagempol Kulon Tarim,.S.Pd yang juga sebagai ketua K3S Cilamaya Wetan mengatakan pihaknya mengirimkan peserta lomba untuk mengikuti semua kategori lomba. Harapannya Pentas PAI Tahun 2025 berjalan sukses dan menghasilkan para juara yang mampu bersaing di tingkat kabupaten.

“Menurut rencana, Pentas PAI tingkat Kabupaten Karawang akan digelar pada bulam April mendatang,” singkatnya. (Irwan)