PALANGKA RAYA (HK) – Polresta Palangka Raya – Para personel Bintara Polri Polresta Palangka Raya mengikuti Monitoring dan Evaluasi (Monev) Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Polda Kalteng.
Kegiatan tersebut digelar pada Aula Yusuf Suganda di Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dilakukan oleh SPN Polda Kalteng, Senin (1/11/2021) pagi.
Wakapolresta Palangka Raya, AKBP Andiyatna, S.I.K., M.H. pun turut mendampingi berlangsungnya kegiatan monev tersebut, sembari memantau para personelnya yang mengikutinya.
“Kegiatan ini merupakan Monev Bintara Polri yang dilakukan para personel angkatan 40 sampai dengan 45 Polda Kalteng, guna memantau hasil pendidikan yang telah dicapai pada Tahun 2021 ini,” terang Wakapolresta.
Dirinya pun berharap, dengan adanya monev tersebut dapat semakin meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dilingkungan Polda Kalteng dan Polresta Palangka Raya.
“Semoga dapat meningkatkan kualitas dan berdampak positif bagi pelaksanaan tugas kepolisian yang diemban oleh para personel Bintara Polri pada wilayah hukum Polda Kalteng maupun Polresta Palangka Raya,”. Pungkasnya.
Peliput : Abd.halim- dkk