Gordang Sambilan Iringi Pendaftaran Bacaleg, Partai Nasdem Perdana ke KPU Madina

0
Pengurus DPD Partai Nasdem Kab. Mandailing Natal hadir di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Madina, Panyabungan, Kamis (11/5/2023) pukul 11.00 WIB.

Sumatera Utara, Mandailing Natal – Alunan musik Gordang Sambilan diatas truk cold diesel bersama mobil rombongan iringi pendaftaran Bakal Calon Legislatif DPD Partai Nasdem ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumut, Kamis (11/5/2023).

Parade yang diisi oleh puluhan anggota sayap partai yang menggunakan kaus berwarna putih dan topi berwarna biru dengan angka 5 ini yang merupakan nomor urut Partai Nasdem dalam Pemilu 2024. Sekira pukul 11.00 WIB partai besutan Surya Paloh itu sampai di halaman kantor KPU Madina.

“Titik kumpul di kantor DPD Partai Nasdem, Kelurahan Dalan Lidang, Panyabungan kemudian long march menuju KPU,” kata Sekjen DPD Partai Nasdem Sainal Abidin Nasution, SH.,MH, Panyabungan, Kamis (11/5/2023).

Alunan musik Gordang Sambilan diatas truk cold diesel iringi pendaftaran Bacaleg Partai Nasdem ke KPU Mandailing Natal, Kamis (11/5/2023).

Sainal Abidin yang sering disapa Dedek ini mengungkapkan, hari ini Partai Nasdem melakukan pendaftaran serentak seluruh Kabupaten/kota.

“Hari ini kita serentak mendaftarkan Bacaleg ke KPU, dan ada 40 Bacaleg DPRD dari Partai Nasdem yang sudah lengkap didaftarkan,” ungkap Dedek.

Untuk target, Dedek berharap tahun ini setiap Dapil ada berisi Caleg DPRD Partai Nasdem.

Pantauan, petugas dari KPU Madina mulai pukul 08.00 WIB telah standby menunggu pimpinan partai politik untuk mendaftarkan Bacalegnya masing-masing.

Seperti hari ini, Kedatangan DPC Partai Nasdem yang pertama hadir mendaftarkan Bacalegnya nampak dilayani dengan baik.