Ormas PP Banyusari Minta KPM Bansos PKH Desa Mekarasih Miliki Mobil Dihapus Dari DTKS

0

Ormas PP Banyusari Minta KPM Bansos PKH Desa Mekarasih Miliki Mobil Dihapus Dari DTKS

KARAWANG. Ormas Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Banyusari Kabupaten Karawang meminta kepada petugas PKH untuk menghapus nama KPM yang terdaftar di DTKS karena memiliki roda empat alias mobil.

KPM tersebut bernama Andi Abdillah warga dusun Krajan satu RT 02/02 Desa Mekarasih, dimana yang bersangkutan diketahui menerima Bansos PKH pada tahun sebelumnya.

Hal itu disampikan Irwan Wakil ketua Pemuda Pancasila Kecamatan Banyusari kepada awak media.

“Itu nama Andi Abdillah punya mobil, kok bisa dapat Bansos PKH. Tolong dikaji ulang , apa berhak masuk dalam DTKS,” ungkap nya, Selasa 16 April 2024.

Lanjut Irwan, bila warga sudah terdaftar namanya dalam DTKS, maka akan mendapatkan jenis Bansos dari pemerintah, seperti PKH, BPNT dan Bansos lainnya.

“Tentu ada kriteria untuk masuk dalam DTKS. Pertanyaannya apakah layak bila warga statusnya punya mobil masuk dalam DTKS,” ujarnya.

Irwan menyebut bila hal seperti itu terjadi ini patut dipertanyakan, ada apa antara petugas PKH dengan KPM tersebut.

“Jangan ada kongkalingkong. Sesuai aturan aja. Yang layak untuk mendapat bantuan masih banyak, kenapa punya mobil diberi, tapi orang tidak mampuh tidak. Ada apa ini,” cetus nya.

Sementara Koordinator PKH Kecamatan Banyusari Dadih mengatakan, bagi KPM yang punya mobil itu tidak layak, maka harus diperifikasi ulang.

“Ya tidak boleh punya mobil dapat PKH. Nanti saya coba kordinasi dengan pendamping PKH Desa Mekarasih nya,” ucap Dadih.

(Bolenk/Red)