Ratusan Siswa SMP Negeri 2 Cilamaya Wetan Antusias Ikuti PSAS Semester Ganjil

0

Poto Kasek SMPN 2 Cilamaya Wetan H.Cayo,S.Pd.

KARAWANG  || SMP Negeri 2 Kecamatan Cilamaya Wetan Kabupaten Karawang melaksanakan kegiatan Penilaian Sumatif Akhir Semester (PSAS) tahun pelajaran 2024/2025.

Kepala SMPN 2 Cilamaya Wetan H.Cayo,S.Pd menjelaskan bahwa kegiatan PSAS ini melibatkan seluruh siswa kelas 7, 8, dan 9 dengan menghadirkan ujian untuk 10, 11 Mata Pelajaran (Mapel). Pelaksanaan dimulai pada hari Senin- Jum’at, 2-6 Desember 2024.

“Adapun pelaksanaan PSAS tahun pelajaran 2024/2025 tetap menggunakan Lembar Jawaban Komputer (LJK) essay pada kertas.” ungkap H.Cayo,S.Pd  saat ditemui diruang kerjanya. Selasa 3 Desember 2024.

Ia berharap, pelaksanaan PSAS kali ini berjalan dengan sukses dan lancar.

“Mudah mudah kegiatan PSAS 2024 2025 sekarang ini berjalan lancar dan sukses,” harapnya.

Ketua panitia PSAS Hj.Soliyah Feni,S.Pd juga menekankan harapannya bahwa pelaksanaan PSAS tahun ini dapat berjalan dengan lancar, dan siswa-siswi dapat meraih hasil yang terbaik.

“Kami berharap agar seluruh siswa memperoleh hasil yang memuaskan, sehingga mereka dapat menyelesaikan tugas pembelajaran dengan baik,” tambahnya.

Kegiatan PSAS ini menjadi momentum penting bagi seluruh siswa SMPN 2 Cilamaya Wetan  untuk menunjukkan kemampuan akademik mereka dan mendapatkan penghargaan atas upaya belajar selama semester ini.

” Semoga hasil yang diperoleh dapat menjadi refleksi dari dedikasi dan kerja keras mereka,” tutupnya.

(Irwan)