Dibulan Ramadhan, Ormas Pemuda Pancasila Kecamatan Banyusari Berbagi Kepada Anak Yatim
KARAWANG II Ormas Pemuda Pancasila (PP) tingkat kecamatan dibawah pimpinan H.Bagong kembali membagikan santunan kepada anak yatim diwilayah Kecamatan Banyusari, Kabupaten Karawang. Pembagian santunan kali ini difokuskan diwilayahnya.
Ketua PP Kecamatan Banyusari H.Bagong mengatakan pembagian santunan merupakan salah satu bentuk upaya Pemuda Pancasila dalam memberikan manfaat kepada anak yatim yang sangat membutuhkan.
“Memberi bantuan kepada anak yatim piatu semoga bisa bermanfaat dan menjadi moto kami apalagi di bulan ramadhan. Ini bentuk nyata kepedulian anggota PP Banyusari kepada masyarakat,” ungkap H.Bagong, Sabtu (15/4/2023) kepada kriminalgroup.com.
Kegiatan pembagian santunan ini adalah pertama kali dibulan ramadhan tahun 2023. Dengan harapan bisa selalu dilaksanakan, kegiatan bakti sosial dengan memberi santunan kepada anak yatim.
“Baksos ini dimaksudkan untuk melakukan penyisiran terhadap anak yatim piatu yang belum mendapatkan bantuan dari pihak lain,” kata H.Bagong.
Untuk kali ini, pembagian santunan kepada anak yatim dilaksanakan secara dor to dor atau jemput bola oleh para pengurus yang sebelumnya telah didata terlebih dahulu.
“Kegiatan dilaksanakan secara serentak hari ini, meskipun belum bisa mencakup semua tetapi bisa membantu sejumlah 200 anak yatim. Ini semua merupakan hasil iuran dari anggota PP se-Kecamatan Banyusari, dan bantuan dari para donatur,” pungkas H.Bagong.
Pewarta : Irwanto